Hallo sahabat kali ini saya akan memberikan apa saja siksaan yang akan diberikan kepada orang yang meninggalkan solat yang melalaikannya ataupun disengaja. Solat adalah hal yang paling penting bagi umat manusia dikarenakan solat termasuk rukun islam yang kedua setalah syahadat maka sebab itu meninggalkan solat 5 waktu adalah termasuk perbuatan dosa besar.
karena solat selalu diparibahasakan dengan angka satu sedangkan amal yang lainnya yaitu 0 seperti zakat, puasa, naik haji itu 0 ketika kita rajin ibadah yang lain tetapi tidak solat maka ibadah yang akan kita terima 0. Hal lain juga mengatakan solat itu tiangnya agama ketika tiangnya tidak kokoh maka bangunannya nya pun tidak akan kuat.
15 Siksaan Bagi Orang Yang Meninggalkan Solat
15 siksaan bagi orang yang meninggalkan solat di bagi menjadi 3 bagian sebagai berikut.
6 siksaan yang akan diberikan didunia
Berikut adalah siksaan yang akan diberikan didunia ketika ia masih hidup.
1. Di cabut barokah umurna : maksudnya ketika dia hidup tidak ada kebaikan dalam hidupnya.
2. di hapus tanda orang soleh dimukanya.
3. tiap amal yang dikerjakan tidak akan diberi pahala : contoh ketika seorang berpuasa ataupun zakat tidak akan diberi pahala karena sudah kita tahu bahwa solatlah yang paling utama untuk dikerjakan.
4. doa nya tidak akan di ijabah : ketika seseorang terbiasa meninggalkan solat maka orang tersebut tidak akan didengar oleh alloh swt. karena solat sendiri bisa di artikan dengan doa.
5. tidak akan mendapat kan bagian dari orang-orang soleh ( tidak akan mendapatkan doa dari orang soleh).
6. semua makhluk mengutuknya kepada orang yang meninggalkan solat.
3 siksaan ketika sakaratul maut
berikut adalah 3 siksaan ketika sakaratul maut atau sekarat :
1. matinya hina : ( matinya tidak seperti biasanya) dalam keadaan suulkhotimah
2. matinya kelaparan : matinya kelaparan tidak seperti lapar puasa romadhon ini lebih lapar lagi yang mengakibatkan sakit pada perut.
3 matinya kehausan : matinya akan merasa kehausan yang sangat dalam.
3 siksaan ketika di dalam kubur
siksaan yang akan kita terima di dalam kubur atau alam barzah sebagai berikut.
1. di sempitkan kuburnya hingga hancur tulang rusuknya. : akan di jepit oleh bumi yang mengakibatkan tulang rusuknya hancur.
2. dinyalakan api di dalam kuburnya.
3. didatangkan ular bernama sujaolakro : sifat ular sujaolaklo kukunya dari besi mata buta. tiap
kuku panjangnya perjalanan sehari. dan dia berkata aku sujaol aqkro diperintahkan kepada mu untuk memukul kamu yang ketika di pukul masuk kedalam 7o hasta atau 35 meter sampai hari kiamat.
3 siksaan ketika bangkit dari kubur
1. diberatkan hisabannya.
2 allah murka, benci : Alloh membenci orang yang meninggalkan solat diduniapun alloh telah membalas perbuatan-perbuatan orang yang meninggalkan solat.
3 di masukan kedalam neraka : jelas bahwa orang yang tidak mengerjakan solat alloh akan memasukan orang kedalam neraka karena sudah di jelaskan tadi bahwa solat adalah nomor 1 yang paling utama setelah syahdat.
Kesimpulan
Maka dari itu marilah kita menjaga solat waktu untuk menghindari siksaan siksaan yang alloh telah janjikan, Solat merupakan hal pertama yang kita harus lakukan karena solat tidak hanya untuk beribadah solat juga mempunyai manfaat yang lebih untuk kita seperti menghilangkan stress, menjadi nyaman kepada kita, dan akan di bantu ketika kita mendapat masalah.